Suara ‘Aisyiyah – Manusia merupakan makhluk yang diciptakan oleh Allah SWT dengan dibekali akal dan fisik yang sempurna, manusia dapat memenuhi segala kebutuhan hidupnya. Oleh karena itu, sebagai manusia sudah seharusnya mensyukuri segala kenikmatan yang sudah Allah SWT berikan.
Sebagai manusia yang baik kita harus mengupayakan yang terbaik untuk keberlangsungan kehidupan yang saat ini sedang dijalani, salah satu caranya ialah dengan menjaga kesehatan jasmani ataupun rohani. Sehat merupakan salah satu nikmat yang dapat membawa kita untuk melakukan dan memenuhi apa saja yang akan kita upayakan, yang tentunya tidak keluar dari koridor Islam.
Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah Sampangan Semarang memberikan sebuah gebrakan sebuah kegiatan untuk menjaga dan menjalankan pola hidup sehat, yaitu dengan olahraga senam yang dirutinkan setiap dua kali dalam satu minggu. Kelompok kegiatan tersebut dinamai dengan sebutan “SHIHAH” yang berarti sehat jasmani dan juga rohani.
Selain itu, setiap 3 – 4 bulan sekali kelompok kegiatan tersebut rutin mengadakan senam ke luar kota sekaligus rekreasi sebagai bentuk refreshing dari kegiatan rutin yang dilakukan semua anggota disetiap harinya.
Kegiatan yang dilakukan oleh Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah Sampangan Semarang dapat menjadi contoh program atau kegiatan yang dapat dilakukan dalam rangka menjaga kesehatan, karena dengan olahraga yang teratur dapat membuat kita merasa bahagia, meningkatkan energi, dan mengurangi datangnya penyakit.
Tidak lupa, selain dengan merutinkan olahraga, kesehatan jasmani dapat terbentuk dengan mengkonsumsi makanan bergizi serta istirahat yang cukup, seperti tidur selama 4-7 jam perhari. Tentu dengan kondisi jasmani yang sehat, kita sebagai manusia dapat mengupayakan kehidupan yang tentunya jauh lebih baik, terutama dalam hal mencari ilmu dan memanfaatkan waktu.
Kontributor: Yayuk – PWA Jawa Tengah
Editor: Tami