Berita

Fikes Uhamka Dampingi Program Zero Plastic at School di SMA Negeri 4 Depok

Jakarta, Suara ‘Aisyiyah – Permasalahan sampah plastik di Indonesia terus meningkat, menempatkan negara ini sebagai salah satu penyumbang sampah plastik terbesar di dunia.

Pada tahun 2023, diperkirakan Indonesia menghasilkan sekitar 67,8 juta ton sampah, di mana sekitar 15% atau 10,17 juta ton merupakan sampah plastik.

Dari jumlah tersebut, hanya sekitar 9% yang berhasil didaur ulang, sementara sisanya berakhir di tempat pembuangan akhir (TPA), sungai, atau lautan.

Melihat fenomena tersebut, Dosen Fakultas Ilmu-ilmu Kesehatan (Fikes) Universitas Muhammadiyah Prof Dr. Hamka (Uhamka) melaksanakan Pengabdian Masyarakat di SMA Negeri 4 Depok dalam mewujudkan sekolah sehat melalui pendampingan siswa sekolah dalam mewujudkan Zero Plastic at School.

Kegiatan berupa pengenalan ragam produk plastik dan bahayanya bagi kesehatan dan lingkungan.

Kegiatan pelatihan dan pendampingan Zero Plastic at School bertujuan untuk mengevaluasi kebijakan pengelolaan sampah plastik, mengidentifikasi hambatan dalam implementasi, serta menganalisis efektivitas program-program pengurangan sampah plastik di SMAN 4 Depok.

Kolaborasi Pengabdian Masyarakat dilakukan oleh Awaluddin Hidayat Ramli Inaku Dosen Kesehatan Lingkungan, Cornelis Novianus Dosen Kesehatan Masyarakat, dan Elia Nur A’yunin Dosen Kesehatan Masyarakat Uhamka. Sasaran kegiatan adalah siswa siswi SMAN 4 Depok.

Baca Juga: Frugal Living

Awaluddin Hidayat Ramli Inaku, selaku narasumber 1 menyampaikan materi “Bahaya Sampah Plastik bagi Kesehatan dan Lingkungan”. Narasumber berikutnya Cornelis Novianus, memaparkan “Daftar Bahan Plastik Berbahaya dan Aman”. Narasumber ketiga, Elia Nur A’yunin, menyampaikan “Peran Remaja dalam Digitalisasi Promosi Zero Plastic”.

”Kegiatan ini dapat menggugah dan menggerakan siswa untuk peduli dan melaksanakan gaya hidup yang minim plastik dan cinta lingkungan,” ujar Awaluddin.

Hasil evaluasi yang telah dilakukan terhadap kegiatan tersebut menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan pada siswa-siswa SMAN 4 Depok tentang penerapan zero plastic di SMAN 4 Depok sebesar 11,5%.

Kegiatan tersebut juga memunculkan keinginan pada siswa siswi untuk mengurai penggunaan plastik sebesar 95%, dan 80%, diantaranya turut berencana melakukan campaign.

Kepala sekolah SMAN 4 Depok, Mahfudin memberikan apresiasi kepada kegiatan ini. ”Saya berharap kegiatan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan sehingga sekolah sehat dapat terus dipertahankan di SMAN 4 Depok,” ujarnya. (HA/sa)

Related posts
Berita

POLITA Sumatera Barat Adakan Sosialisasi Alat Proteksi Pencegahan Kebakaran Aktif

Padang, Suara ‘Aisyiyah – Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) Politeknik ‘Aisyiyah (POLITA) Sumatera Barat dilakukan di SMK Pariwisata ‘Aisyiyah Sumatera Barat. Peningkatan kesejahteraan…
Berita

UMPP Luncurkan Program Kosabangsa 2024 di Desa Bantarkulon: Wujudkan Inovasi dan Pemberdayaan Masyarakat

Pekalongan, Suara ‘Aisyiyah – Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan (UMPP) resmi meluncurkan program Kolaborasi Sosial Membangun Masyarakat (Kosabangsa) 2024 di Desa Bantarkulon, Kecamatan…
Berita

Dosen Fakultas Hukum Unissula Semarang Adakan Pengabdian Masyarakat di PRM PRA Katonsari Demak

Demak, Suara ‘Aisyiyah – Tri Dharma bagi dosen Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang terdiri dari tiga elemen utama yaitu pendidikan dan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *