Berita

Fortasi 2023 Madrasah Muallimaat Muhammadiyah Yogyakarta: Creates and Genial Cadre Of Golden Era Muhammadiyah

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – FORTASI (Forum Orientasi) Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta tahun 2023 sukses diselengggarakan bersamaan dengan apel tahun ajaran baru. Acara ini berlangsung selama 5 hari, dimulai tanggal 15–18, dan 23 Juli 2023.

Pembukaan FORTASI dilakukan secara simbolik oleh Direktur Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta, Unik Rasyidah, berupa pemukulan gong dan penyematan co-card peserta dan panitia. Kemudian disusul dengan pelesatan anak panah oleh Khairani Perlita, kader tingkat 3.

FORTASI 2023 kali ini mengusung tema “Genial Cadre Creates a Moral Generation The Beginning of Golden Era Muhammadiyah”. Diharapkan FORTASI 2023 dapat membentuk kader yang cerdas dalam berpikir (genial), berkreasi (creates) dan berakhlak, demi mendukung aksi Muhammadiyah membentuk kader emas.

Pembukaan FORTASI setiap harinya dibuka dengan special performance berturut-turut. Penampilan spesial tersebut berupa drama musikal organisasi santri (organtri), Showing Our Queen of  FORTASI, serta beragam penampilan ekstrakurikuler. Keseluruhan penampilan ini bertujuan untuk mengenalkan dunia organisasi di Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta serta beragam ekstrakurikuler yang selaras dengan minat dan bakat siswi sebagai bentuk motivasi untuk menjalani proses pendidikan 6 tahun di Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang dikemas secara menarik.

FORTASI 2023 memberikan banyak pembelajaran bagi para peserta didik baru sebagai bekal mendasar dan langkah awal menjalani dinamika kehidupan di Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta. Materi yang diperoleh berupa Materi Keislaman, Kemuhammadiyahan, Kemu’allimaatan, Ke-IPM-an, Life Skill, Psikologi Remaja, dan lainnya. Sesi materi diisi oleh pemateri-pemateri yang ahli dan kerap diselingi games atau ice breaking dari panitia. Setelah sesi materi terdapat sesi SGD (Small Group Dicussion) bersama teman-teman kelompok dan fasilitator.

Baca Juga: Madrasah Muallimaat Yogyakarta Lesatkan 172 Anak Panah Muhammadiyah 

Hari terakhir FORTASI diadakan rihlah dan outbound di desa wisata Pulesari, Wono Kerto, Turi, Sleman, Yogyakarta. Rihlah ini bertujuan untuk refreshing setelah agenda FORTASI yang sangat padat. Di desa Pulesari, para peserta FORTASI bermain games dan susur sungai. Tak lupa, peserta FORTASI turut diajarkan cara membuat dodol salak, salah satu makanan khas dari desa Pulesari. Selesai bermain wahana dan memasak dodol, seluruh peserta dan panitia FORTASI berkumpul di pendopo central untuk sesi pengumuman dan penutupan. Di sesi pengumuman, dibacakan penghargaan yang diberikan kepada peserta. Diantaranya penghargaan Queen of  FORTASI 2023 yang diraih oleh Hamiza Lutfia dan tiga kelompok terbaik.

Sekitar tiga minggu setelah agenda FORTASI, Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kota Jogja mengadakan ajang bergengsi yakni IPM Got Talent (IGT). Acara IGT ini dilaksanakan pada 12-13 Agustus 2023 di SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta dan PAY Putra Taman Siswa. Diadakan berbagai lomba yang sangat menarik, diantaranya IGT, tepak bulu (bulu tangkis), gobak sodor, ranking 1, dan CCA.

Setelah berlatih kurang lebih satu minggu, FORTASI Mu’allimaat menampilkan sebuah drama musikal diajang IGT. Drama musikal ini mencakup storytelling, menyanyi, menari, membaca puisi, tapak suci yang didasarkan oleh cerita dongeng sehingga penonton serasa memasuki dunia dongeng.

Dari acara ini, FORTASI Mu’allimaat meraih banyak juara, yaitu Juara III Tepak Bulu, Juara I CCA, Juara I Gobak sodor, dan Juara I IGT. Dengan prestasi ini, FORTASI Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta dinobatkan sebagai FORTASI terbaik oleh PD IPM Jogja pada 19 Agustus 2023.

“Muktamar Muhammadiyah ke-48 mengusung tema Memajukan Indonesia Mencerahkan Semesta, dimana generasi penerus bangsa dan kader persyarikatan harus memiliki kepribadian yang cerdas dan bermoral, supaya proses perjalanan kaderisasi 6 tahun yang berkelak-kelok kita hadapi dengan perkaderan menyenangkan, dan mewujudkan pelopor perempuan berkemajuan di era Muhammadiyah mendatang. Kader pemimpin perempuan putri Islam yang dapat bersinar terang, bermanfaat untuk umat, seperti halnya aksk Muhammadiyah mencerahkan semesta. Petualangan baru, perkaderan yang menggembirakan dengan seribu cerita dan cita akan dimulai teman-teman sekalian. Prepare your self for a great 6 years moments,” terang Ketua FORTASI 2023, Ipmawati Akhila Putri. (Fafa/sa)

Related posts
Berita

Madrasah Muallimaat Selenggarakan Career Day, Bantu Siswi Lanjut Kuliah

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – Setiap tahunnya, lebih dari 10 alumni Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang melanjutkan kuliah ke luar negeri. Universitas Al…
Berita

PR IPM Muallimaat Sukses Helat Si Unyil XII

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – Bidang Kajian Dakwah Islam (KDI) Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan…
Berita

Muallimaat Gelar Festival Seni Beladiri Melalui Heritage Theater of Palapa Samaya

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – Beladiri tidak selamanya identik dengan kekerasan atau pertarungan fisik, tapi bisa menjadi sarana pengenalan budaya bagi generasi muda….

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *