Berita

Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah Adakan Pelatihan Peningkatan Literasi Numerasi

Majelis Dikdasmen PNF

Jakarta, Suara ‘Aisyiyah Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah berkolaborasi dengan Program Inovasi (Inovasi untuk anak Indonesia) kemitraan dengan Australia menyelenggarakan pelatihan untuk mempersiapkan calon-calon pelatih andal di tingkat nasional untuk melakukan diseminasi literasi dan numerasi ke seluruh sekolah/madarasah Muhammadiyah.

Kegiatan Training of Trainer (ToT) “Tingkatkan Literasi Numerasi Kelas Awal Sekolah/Madarasah Muhammadiyah” dalam pelaksanaannya terbagi pada tiga zona, yaitu zona barat, zona tengah, dan zona timur. Kegiatan ToT ini didukung oleh Perguruan Tinggi Muhammadiyah, di antaranya Universitas Prof Dr. Hamka (Uhamka) Jakarta, Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus), dan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Kegiatan ToT zona barat terdiri dari Wilayah Banten, DKI Jakarta, dan Lampung yang dilaksanakan di Uhamka selama 3 (tiga hari) pada 11 sd 12 Oktober 2023. Sebanyak 32 orang peserta hadir sebagai perwakilan dari Majelis Dikdasmen dan PNF PP Muhammadiyah, Majelis Dikdasmen dan PNF Muhammadyah Wilayah dan Daerah, perwakilan Forum Guru Muhammadiyah (FGM), dan guru-guru kelas awal perwakilan masing-masing daerah.

Gunawan Suryoputro selaku Rektor Uhamka mengapresiasi program peningkatan literasi dan numerasi ini. Dengan menerapkan langkah-langkah ini, ia berharap sekolah/madarasah Muhammadiyah dapat meningkatkan literasi dan numerasi memberikan landasan yang kuat untuk perkembangan pendidikan dan membantu guru Muhammadiyah agar terus berinovasi serta menguasai media digital sebagai upaya pendukung pembelajaran.

Baca Juga: Empati dan Literasi Digital: Dua Modal Utama dalam Berinternet

Senada dengan itu, Ketua Majelis Dikdasmen dan PNF PP Muhammadiyah Didik Suhardi berharap kegiatan ToT menghasilkan trainer-trainer andal di tingkat nasional yang dapat melakukan desiminasi ke seluruh sekolah/madrasah Muhammadiyah sehingga dapat dapat meningkatkan dan mengembangkan kemampuan literasi anak.

Adapun zona tengah yang terdiri dari wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, dan DI Yogyakarta, dan FGM dilaksanakan di Unimus. Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 16-18 Oktober 2023 ini diikuti oleh 39 peserta perwakilan dari Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah, Majelis Dikdasmen dan PNF PWM dan PDM.

Sementara kegiatan pelatihan atau ToT zona timur diikuti oleh 56 peserta dari perwakilan Majelis Dikdasmen dan PNF PP Muhammadiyah, perwakilan dari Provinsi Sulawesi Selatan, Provinsi Banten (Universitas Muhammadiyah Tangerang), Majelis Dikdasmen PWM Jawa Timur, Universitas Muhammadiyah Surabaya, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, FGM Jawa Timur, Forkam SD/MI Jawa Timur. Acara berlangsung di Hotel Kapal Garden UMM pada tanggal 24-26 Oktober 2023.

Melalui kegiatan pelatihan ini, peserta diberikan pelatihan untuk mampu mengaplikasikan tujuh unit materi tentang literasi, media Big book, media Zig-Zag, meningkatkan kemampuan dan keterampilan membaca, dan meningkatkan kemampuan dan keterampilan menulis. (Hendra Apriyadi/E.S)-sb

Related posts
Berita

UM Bandung Jadi Tuan Rumah Rakorwil MPKSDI, Dikdasmen-PNF, dan LPPM PWM Jawa Barat

Bandung, Suara ‘Aisyiyah – Universitas Muhammadiyah (UM Bandung) menjadi tuan rumah penyelenggaraan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Majelis Pembinaan Kader dan Sumber Daya…
Berita

Majelis Dikdasmen-PNF Kirim 32 Wakil Kepala Sekolah Muhammadiyah Ikuti Pelatihan STEM di Singapura

Jakarta, Suara ‘Aisyiyah – Ahad (21/5), bertempat di Aula Lantai 6 Masjid At-Tanwir PP Muhammadiyah, Jalan Menteng Raya 62 Jakarta Pusat, Majelis…
Berita

Perkuat Program Unggulan, Majelis Dikdasmen PNF PP Muhammadiyah Gelar Rapat Kerja

Jakarta, Suara ‘Aisyiyah – Majelis Pendidikan Dasar Menengah  dan Pendidikan Non Formal PP Muhammadiyah Periode 2022-2027 menyelenggarakan Rapat Kerja Pimpinan. Acara berlangsung…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *