Berita

Panti Asuhan Kasih Ibu PWA Bengkulu Jalin Kemitraan dengan Baznas, Pertamina, dan Bank Bengkulu

Bengkulu, Suara ‘AisyiyahSebagai Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) yang mempunyai tanggung jawab dalam pemenuhan kebutuhan dasar anak meliputi kebutuhan fisik, mental, dan sosial pada anak asuh, tentu diperlukan dana yang tidak sedikit. Untuk itu, LKSA Panti Asuhan Kasih Ibu Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Bengkulu menjalin kemitraan dengan berbagai pihak.

Winarti selaku Ketua LKSA/Panti Asuhan Kasih Ibu PWA Bengkulu menyampaikan bahwa pihaknya telah menerima donasi dari beberapa pihak. Rinciannya adalah sebagai berikut: pada tanggal 10 April 2022 menerima santunan dari BAZNAS Provinsi Bengkulu sebesar Rp16.500.000 untuk 110 anak atau Rp150.000/anak yang diserahkan langsung oleh Ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu; pada tanggal 11 April 2022 mendapat santunan dari CSR Pertamina Bengkulu diperoleh Rp25.000.000 untuk 25 anak berupa sembako, tas ransel dan uang tunai Rp300.000/anak yang diserahkan di Kantor Pertamina Bengkulu; dan pada tanggal 13 April 2022 mendapat santunan dari CSR Bank Bengkulu, yakni 110 anak menerima bingkisan senilai Rp150.000 dan uang tunai Rp100.000 tiap anak yang diserahkan di kantor Bank Bengkulu. Santunan tersebut diterima oleh anak-anak asuh, baik yang berada di dalam maupun di luar panti.

Baca Juga: Bantu Korban Perang, Lazismu Yaman dan Kitabisa Jalin Kerja Sama Kemanusiaan

Ketua BAZNAS Provinsi Bengkulu dalam sambutannya saat penyerahan santunan menyampaikan bahwa BAZNAS turut berperan aktif dalam menyantuni anak-anak yatim dan dhuafa. “BAZNAS Provinsi Bengkulu selalu berperan aktif ambil bagian dalam menyantuni anak-anak yatim dan dhuafa. Semoga anak-anak dapat terpenuhi kebutuhan dasarnya saat lebaran nanti, sehingga mereka dapat bergembira dan dapat merasakan indahnya hari kemenangan,” ujar Fajrul Hamidi. (SS/sb)

Related posts
Berita

PWA Bengkulu Potong 6 Ekor Sapi Kurban

Bengkulu, Suara ‘Aisyiyah – Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Bengkulu melalui Majelis Kesejahteraan Sosial melaksanakan pemotongan hewan kurban sebanyak 6 ekor sapi. Sapi…
Berita

PWA Bengkulu Resmikan Gedung Dakwah Aisyiyah

Bengkulu, Suara ‘Aisyiyah – PWA Bengkulu ungkapkan rasa Syukur atas diresmikannya gedung dakwah Aisyiyah. Gedung dakwah ini sangat representative untuk menunjang Gerakan…
Berita

Majelis Hukum dan HAM PWA Bengkulu Adakan Pelatihan Paralegal

Bengkulu, Suara ‘Aisyiyah – Bertempat di Aula KH Akhmad Dahlan Kampus IV Universitas Muhammadiyah Bengkulu, Majelis Hukum dan HAM Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *