Berita

PCA Sewon Utara Gelar Lomba Terakhir dalam Rangkaian Syiar Muktamar 48

Syiar Muktamar 48 PCA Sewon Utara

Bantul, Suara ‘Aisyiyah Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah (PCA) Sewon Utara menggelar lomba terakhir dalam rangkaian Syiar Muktamar Muhammadiyah-‘Aisyiyah ke-48. Lomba yang digelar adalah Paduan Suara antar pimpinan ranting. Kegiatan ini berlangsung pada Ahad (6/11 ), bertempat di SMAM Sewon, Bantul.

Peserta lomba terdiri dari 6 (enam) Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA) se-Sewon Utara, yaitu: PRA Panggungharjo 1, PRA Panggungharjo 2, PRA Panggungharjo 3, PRA Bangunharjo 1, PRA Bangunharjo 2, dan PRA Bangunharjo 3.

“Tujuan panitia menggelar lomba ini adalah agar semua ibu-ibu ‘Aisyiyah bergembira dan menggembirakan,” demikian pesan yang disampaikan Ketua Panitia Penyelenggara, Purwaningsih.

Baca Juga: Meriahkan Muktamar 48, 4.800 Warga Muhammadiyah Soloraya Ikuti Gowes

Hadir dalam acara ini Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sewon Utara Aries Sukamto; Pimpinan Harian PCA Purwaningsih, Mujirah, dan Siti Djufroniah; Ketua Majelis PCA Sewon Utara Siti Najmi, Mariatun Sholihah, Siti Bukhainah, Siti Syukriyah, dan Alni Astuti; Ketua Pimpinan Cabang Pemuda Muhammdiyah Musholih, dan; Pengamanan oleh Kokam yang dikomando oleh Ujang Kohar; Ketua PRM Panggungharjo 1 Wijdan Arifin, serta Kepala SMAM Sewon Wagimin. (Siti Djufroniah/sb)

Related posts
Berita

PCA Sewon Utara Adakan Ta’awwun Sosial dengan Berbagi Bingkisan Ramadan, untuk Duafa, Anak Yatim dan Penggiat Persyarikatan

Bantul, Suara ‘Aisyiyah – Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah Sewon Utara ( PCA) merealisasikan  Program Berbagi 1000 Bingkisan   Ramadan , dalam rangka menyambut Idul…
Berita

PCA Sewon Utara Gelar Pengajian Dwi Ranting Putaran Ke-10

Bantul, Suara ‘Aisyiyah – Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah (PCA) Sewon Utara menggelar Pengajian Dwi Ranting Putaran Ke-10. Pengajian ini melibatkan Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah…
Berita

PCA Sewon Utara Ikuti Edukasi dan Pelatihan Pencegahan KDRT Prodi BK UAD Yogyakarta

Bantul, Suara ‘Aisyiyah – Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) dengan tema “Edukasi dan Pelatihan Pencegahan Kekerasan dalam Rumah Tangga pada Kader ‘Aisyiyah di…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *