Demak, Suara ‘Aisyiyah- Pandemi Covid 19 belum kian mereda. Masyarakat pun semakin banyak yang terdampak. Melihat kondisi tersebut, ‘Aisyiyah bersama Lazismu Demak terpanggil untuk membuat gerakan ‘Jumat Berkah’.
Kegiatan ini, dilaksanakan setiap hari Jumat dengan memberikan nasi bungkus secara gratis untuk masyarakat terdampak, khususnya yang berada di Kota Demak.
“Awal terbentuknya Jumat berkah ini, berasal dari ide Hening Wulandari, selaku Ketua PCA Demak, yang merasa prihatin dengan keadaan masyarakat Demak terdampak Covid-19 salah satunya PHK,” jelas Rondliyah selalu anggota LLHPB Demak.
Kegiatan ini pun menuai respon positif, banyak yang tergerak untuk menjadi donatur, seperti beberapa dinas pemerintahan Kota Demak, RM Ismun Demak, RM Sako. “Sesibuk apapun, diusahakan setiap Jum’at menyisihkan sedikit rezki untuk disedekahkan, karena ini bagian dari hablum minannas apalagi ditengah masa sulit ini,” pungkas Hening. (Hening)