Berita

Politeknik ‘Aisyiyah Sumbar Terima Bantuan Coorporate Social Respobility (CSR) dari PLN

Padang, Suara ‘Aisyiyah – Politeknik Aisyiyah Sumatera Barat (Sumbar) menerima bantuan Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) dari Corporate Social Responsibility (CSR) PT. PLN Sumatera Barata pada hari Rabu (301/2).

Penyerahan bantuan tersebut sebesar Rp100.000.000,- dan diterima oleh Politeknik ‘Aisyiyah Sumbar melalui aspirasi Hj. Nevi Zuairina selaku Anggota DPR RI Komisi VI Periode 2019-2024. Bantuan itu diserahkan secara simbolis oleh Manager Sub Bidang Komunikasi PLN Sumbar, Afriman dan Dasril, MM.

“Pelaksanaan PKBL dan CSR merupakan komitmen dari tanggung jawab sosial PLN untuk memberi manfaat bagi masyarakat dan lingkungan sebagai bagian dari upaya mendukung pembangunan yang berkelanjutan,” ungkap Afirman.

Hal senada juga diungkapkan oleh Ketua Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Sumbar, Dra. HJ. Meiliarni Rusli. Pihaknya turut berterima kasih kepada PLN Sumbar atas bantuan berupa Dana CSR yang diberikan kepada Politeknik ‘Aisyiyah Sumatera Barat.

“Dana ini sangat bermanfaat untuk pembangunan Politeknik Aisyiah, apalagi Politeknik Aisyiyah baru saja berubah status menjadi Politeknik dari sebelumnya Akademi Perawat Aisyiyah, dengan penambahan beberapa program studi,” ujar Meiliarni.

Kontributor: RI

Related posts
Lensa OrganisasiPerempuan

Perjuangan Perempuan Aisyiyah (Antara Organisasi dan Keluarga)

Sejarah perjuangan wanita telah menegaskan peran penting organisasi sebagai wadah untuk aspirasi dan kepentingan mereka. Salah satu contoh yang mencolok adalah Aisyiyah…
Berita

Sambut Mahasiswa Baru PTMA, Haedar Nashir Sampaikan Kuliah Umum Al-Islam dan Kemuhammadiyahan

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir menyambut gembira kehadiran mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Muhammadiyah-‘Aisyiyah (PTMA). Pilihan…
Berita

KKSS Berikan Bantuan Peralatan Sekolah Jelang Pembelajaran Tatap Muka Kepada Rumah Pintar Matahari

Surabaya, Suara ‘Aisyiyah – Dalam rangka menyambut pembelajaran tatap muka (PTM) yang akan dilaksanakan sekitar bulan Juli 2021 dan bertepatan dengan bulan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *