Pengumpat
Celakalah setiap pengumpat, si tukang cela
Yang melongok harta dan menghitung-hitungnya
Ia menyangka hartanya akan membuatnya kekal
Tidak! Ia pasti akan dilontar ke dalam Hutamah!
Tahukah kau apakah Hutamah?
Api Allah yang menyala-nyala
Yang menjilat sampai hati manusia
Terkatup menutup mereka
Pada palang-palang yang panjang
Q.S. Al-Humazah [104]: 1-9
*Sumber: Majalah Suara ‘Aisyiyah Edisi Oktober 1986