Bengkulu, Suara ‘Aisyiyah – PWA Bengkulu ungkapkan rasa Syukur atas diresmikannya gedung dakwah Aisyiyah. Gedung dakwah ini sangat representative untuk menunjang Gerakan Aisyiyah yang dari waktu ke waktu terus berkembang dan memberikan manfaat bagi peningkatan dan kemajuan harkat dan martabat perempuan, khususnya di Wilayah Bengkulu.
Bertempat disebelah kantor PWA Bengkulu yang lama di kompleks Panti Asuhan Kasih Ibu Jalan Bali Bengkulu, pada Kamis (9/3) Gedung dakwah ‘Aisyiyah telah diresmikan oleh Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah. “Gedung ini dibangun dengan Dana Hibah Pemerintah Provinsi Bengkulu tahun 2022 untuk Pembangunan Kantor PWA, meubeler dan peralatan kantor senilai Rp 2.160.000.000 (Dua Milyar Seratus Enam Puluh Juta Rupiah ). Dalam Pelaksanaan Pembangunannya dilakukan secara swakelola,” ujar Susi Soraya selaku Ketua Panitia Pembangunan saat menyampaikan Laporan Panitia Pembangunan .
“Manfaatkan Gedung Dakwah ini sebagai variable untuk memperkuat ‘Aisyiyah bersama persyarikatan secara keseluruhan. Apalagi pemerintah bersama masyarakat merasakan betul kehadiran Persyarikatan ini dari semua level kehidupan,” jelas Rohidin Mersyah usai meresmikan Gedung Dakwah PWA Bengkulu. Peresmian Gedung ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Gubernur Rohidin Mersyah dan pengguntingan pita di pintu masuk Gedung Dakwah oleh Ketua TP PKK Provinsi Bengkulu, Derta Wahyulin Rohidin, dan didampingi oleh Siti Aisyah, Ketua Pimpinan Pusat Aisyiyah, dan Widyastuti, Ketua Lembaga Budaya, Seni dan Olahraga Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah.
Gedung dengan Luas sekitar 475 m2 ini telah dilengkapi dengan Perizinan IMB dari Pemerintah Daerah Kota Bengkulu. Gedung Kantor PWA ini dinamakan Gedung Dakwah PWA Bengkulu dengan Cat dominan warna Hijau yang menggambarkan Warna ‘Aisyiyah yang melambangkan kedamaian dan kesejahteraan. Organisasi ‘Aisyiyah memiliki cita-cita mewujudkan masyarakat yang adil, makmur dan sejahtera. Dalam hal ini umat Islam diajarkan untuk selalu menjaga perdamaian dan memberi manfaat kepada sesama. Jendela depan dengan kaca berwarna biru menggambarkan warna Muhammadiyah yang melambangkan ketenangan. Artinya Muhammadiyah kapanpun dan dimanapun tempatnya senantiasa menenangkan dan membahagiakan umat, bangsa dan kemanusiaan dalam menghadapi setiap masalah.
Gedung ini awalnya merupakan Gedung Asrama Putri Aisyiyah satu lantai yang dibangun sekitar tahun 2004 – 2005 yaitu pada masa Kepemimpinan Suwarni Ahza sebagai Ketua PWA dan Yuslidar sebagai ketua PWA, dan sekarang telah dikembangkan menjadi dua lantai. Lantai pertama difungsikan sebagai kantor PWA, Aula untuk tempat Musholla, toilet, dan tempat wudhu. Sementara lantai dua difungsikan sebagai Asrama Putri dengan 9 kamar ( setiap kamar diisi 2 orang ), musholla, dan 4 kamar mandi. Asrama Putri ini menjadi Amal Usaha PWA serta sebagai sarana pengkaderan Aisyiyah. Hasil dari Sewa kamar Asrama Putri akan dikelola untuk operasional kantor dan kegiatan PWA.
Adapun kantor PWA yang lama nantinya akan menjadi kantor Posbakum PWA yang memerlukan kantor dengan banyak ruangan sebagai syarat akreditasi Posbakum PWA agar nilai akreditasi meningkat dari C menjadi B.
Baca Juga: Gedung Klinik Utama PKU Muhammadiyah Grabag Diresmikan
PWA Bengkulu saat ini menaungi 10 PDA, 56 PCA, 217 PRA, 7 Majelis, dan 3 Lembaga yang bergerak mengatasi permasalahan umat dibidang Dakwah, Kesehatan, Pendidikan, Sosial, Ekonomi, Hukum, Budaya, Lingkungan Hidup, dan pemberdayaan masyarakat. Saat ini PWA juga memiliki Amal Usaha sebagai berikut :
- 51 Taman kanak kanak Aisyiyah Bustanul Athfal dan Kelompok Bermain Aisyiyah yang ada di seluruh Kabupaten/Kota
- 1 Sekolah Dasar Unggulan Aisyiyah PDA Rejang Lebong di Curup
- 1 SMP Kreatif Aisyiyah PDA Rejang Lebong di Curup
- 1 SMK Farmasi Aisyiyah PDA Bengkulu Selatan di Manna
- 5 Panti Asuhan ‘Aisyiyah di Kota Bengkulu , Bengkulu Utara , Rejang Lebong, Kepayang dan Lebong
- 7 Koperasi Wanita Aisyiyah yang sudah Berbadan Hukum yang ada di Kota Bengkulu, Seluma , Kepahiang dan Bengkulu Selatan
- 1 Rumah Perlindungan Sosial Anak PWA Bengkulu sebagai rumah perlindungan bagi anak anak korban kekerasan .
- 1 Asrama Putri PWA Bengkulu
- 1 Posbakum Aisyiyah PWA Bengkulu
PWA Bengkulu berharap dengan Gedung dakwah baru ini dapat menambah semangat para Pengurus PWA dalam meningkatkan pelaksanaan program. Selama ini PWA Bengkulu telah aktif bermitra dan menjalin MOU dengan 15 Lembaga Pemerintah Provinsi Bengkulu juga Perguruan Tinggi dalam pelaksanaan program Majelis dan Lembaga.
PWA Bengkulu juga telah mengharumkan nama Provinsi Bengkulu melalui beberapa prestasi diantaranya sebagai berikut :
- Mendapat penghargaan dari Bapak Gubernur Bengkulu sebagai Ormas yang aktif dalam Penyusunan Rencana Aksi Daerah SDG’s Pemerintah Provinsi Bengkulu pada tahun 2018.
- LKSA atau Panti Asuhan Kasih Ibu PWA Bengkulu mendapat penghargaan peringkat lima sebagai LKS teladan tingkat Nasional dari Kementrian Sosial RI pada tahun 2018.
- Pengalaman baik PWA Bengkulu dalam mengadvokasi Anggaran TB dengan mengelola Dana Hibah 1 Milyar dari Pemerintah Provinsi Bengkulu untuk penanggulangan TB di 7 kabupaten tahun 2019 telah diapresiasi dan dimuat dalam News Letter WHO yang berpusat di Jenewa pada tahun 2020
- Mendapat Penghargaan dari Dinas Sosial Provinsi Bengkulu sebagai peringkat tiga Ormas yang aktif dalam Penanggulangan Covid 19 pada tahun 2020
Zurnawati selaku ketua PWA Bengkulu periode 2015-2022 dalam sambutannya menyampaikan bahwa berdirinya Gedung Dakwah PWA ini tentunya ini akan meningkatkan rasa kesyukuran warga Aisyiyah Bengkulu dalam menjalankan amanah persyarikatan dan bermitra dengan Pemerintah Provinsi Bengkulu dalam mewujudkan Perempuan Berkemajuan Mencerahkan Bengkulu. Ucapan terimakasih ia sampaikan kepada Gubernur Bengkulu yang telah mendukung hingga terbangunnya kantor PWA.
Peresmian yang dihadiri sekitar 200 orang tamu undangan dari beberapa tokoh Bengkulu, Ahmad Kanedi dan Eni Khairani anggota DPD RI, Ketua PWM beserta jajarannya, Rektor Universitas Muhammadiyah Bengkulu beserta jajarannya, ketua dan sekretaris PDM Kota Bengkulu, ketua dan sekretaris seluruh PDA, Ketua Ormas Perempuan tingkat Provinsi serta Kepala Dinas Kantor Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Lembaga Pemerintahan mitra kerja PWA Bengkulu tersebut, dilaksanakan sehari sebelum pelaksanaan Musyawarah Wilayah Aisyiyah Muhammadiyah dan ‘ Aisyiyah ke-10. (SS/sa)