Berita

Unisa Yogyakarta Dapat Kunjungan dari Pimpinan PTMA

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Yogyakarta awal tahun ini menerima kunjungan sebanyak 11 orang pimpinan Perguruan Tinggi Muhammadiyah ‘Aisyiyah (PTMA) se-Indonesia, bertempat di lantai 2 gedung Siti Moendjijah,  Jumat (21/1).

Tujuan kunjungan ini salah satunya adalah saling berbagi pengalaman pengembangan sumber saya manusia, strategi marketing, dan tata kelola kebijakan keuangan untuk masing-masing PTMA.

Warsiti selaku Rektor Unisa Yogyakarta dalam sambutannya mengatakan bahwa Unisa Yogyakarta saat ini masih dalam tahap berkembang dan harapannya pertemuan kali ini bisa menjadi wadah sharing pengalaman, berbagi semangat, dan motivasi bersama.

“Saat ini Unisa Yogyakarta masuk pada renstra ke-2, fokus kepada upaya pengembangan sumber daya manusia yang ada. Saat ini Unisa Yogyakarta akan memberangkatkan lebih dari 25 dosen yang akan lanjut jenjang S3,” tutur Warsiti.

Baca Juga: Era Digital dan Perempuan Berkemajuan

Sebagai upaya pengembangan PTMA, Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah Punang Amaripuja mengatakan mengenai daya saing dan daya tahan persaingan PTMA yang senantiasa dapat memajukan diri bertahan dan bersaing di pengembangan strategi pemasaran sumber daya manusia.

Pada kunjungan kali ini, Unisa mengajak seluruh delegasi untuk tour kampus, melihat dan merasakan  fasilitas yang dimiliki oleh Unisa Yogyakarta, agar nantinya dapat diimplementasikan di kampus masing-masing dan juga sebagai koreksi oleh Unisa Yogyakarta untuk tetap melakukan perbaikan dan peningkatan dalam berbagai lini.

“Saat saya melihat kampus Unisa Yogyakarta, saya sangat senang, karena apa yang saya bayangkan benar-benar ada di Unisa. Fasilitas lengkap, kampusnya asri, sesuai dengan akreditasinya. Apalagi praktik fisioterapinya sangat memuaskan, dengan alat-alatnya dan petugasnya yang sudah sangat memenuhi standar praktik,” tutur Hardianti Aprina, salah satu perwakilan PTMA. (ade)

Related posts
Berita

Mahasiswa Non-Muslim Profesi Fisioterapis UNISA Yogyakarta Lakukan Project Al-Ma’un di Sumba Barat

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – Universitas ‘Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta kembali menunjukkan komitmennya sebagai institusi pendidikan tinggi yang inklusif, humanis, dan terbuka terhadap keberagaman….
Berita

Empat Kampus Muhammadiyah Duduki PTS Terbaik di Indonesia, Irwan Akib Beri Apresiasi

Yogyakarta, Suara ‘Aisyiyah – Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Irwan Akib mengapresiasi atas peraihan prestasi empat kampus Perguruan Tinggi Muhammadiyah-‘Aisyiyah (PTMA) yang…
Berita

Mega Hidayati di MMPM 2024: Mubaligh IMM Harus Menarasikan Perdamaian

Sleman, Suara ‘Aisyiyah – “Mubaligh Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) yang memiliki nalar progresif harus memperjuangkan perdamaian,” ujar Mega Hidayati, dalam Studium Generale…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *